Pengalaman di Terima Adsense Pertama Kali Maswin ID 2019
Maswin.ID - Halo Teman - teman bagaimana kabar kalian sehat bukan, syukur deh kalau kalian sehat.
Pada kesempatan kali ini Maswin bersyukur dan berterimakasih kepada Allah SWT. Yang telah mempercayakan amanat ini. Mau tau itu apa ?
Yaps, benar sekali untuk pertama kalinya Maswin di terima menjadi salah satu Publisher Google yaitu Adsense.
Hal ini, sesungguhnya belum terpikirkan atau terbesit dibenak saya. Dengan umur blog yang terbilang sangat muda, sangat belum yakin untuk mendaftarkan Maswin.id untuk Google Adsense. Berikut adalah umur dari Maswin.ID dikutip dari situs Whois.
3 bulan, ya benar 3 bulan adalah waktu pembuatan Blog Maswin.ID sampai diterima Adsense.
Apakah semuanya berjalan lancar ?Tentu tidak, semua nya tidak berjalan sesuai keinginan saya pastinya. Ditambah, dengan pengalaman Blogging saya yang sangat secuil. Mengakibatkan Kegagalan di setujui oleh Google untuk menampilkan iklan di Blog saya yaitu Maswin. Berikut adalah balasan E-mail dari Google.
Apakah Anda menyerah sampai di situ ?Tentu tidak, Dengan semangat membara bara kami benahi apa yang salah dari Blog tersebut.
Dan, setelah saya cek di Dashboard Adsense yang tertolak disitu tertulis bahwa saya telah mengaitkan akun Adsense yang sama. Disini saya bertanya tanya. "Bukankah saya belum pernah mengajukan Adsense pada Email Ini".
Kemudian, saya meminta pendapat dari seorang Blogger ternama di Grup WhatsApp. Dan ternyata benar, bukan masalah saya sudah buat akun Adsense sebelumnya.
Tapi, karna saya memasukan Inputan yang sama dengan akun adsense sebelumnya jadi Google mengira kalau saya memiliki lebih dari 1 Adsense.
Contohnya, Alamat Rumah dan No. Telepon yang sebelumnya sudah saya buatkan akun Admob. Berikut adalah Email Balasan Dari Google.
Jadi, saya sarankan bila mana sobat ingin Situs atau Channel YouTube kalian di terima oleh Google Adsense. Kalian harus, membersihkan Chace dan Cookies pada Browser kalian. Agar tidak terjadi kesalahan seperti gambar di atas.
Lalu bagaimana Maswin.ID di setujui untuk menayangkan iklan?
Yaitu, saya mengikuti arahan dari teman Blogger saya Lewat Grup WhatsApp. Mereka menyarankan untuk mendaftar kan Adsense dengan Email yang berbeda. Karna, jika menggunakan Email sebelumnya malah akan terulang kembali. Bisa dibilang Fresh Email.
Lalu kiat-kiat apa yang sudah di lakukan oleh Maswin.ID sampai diterima Oleh Google Adsense agar dapat meraup penghasilan dari Maswin.ID
- Pertama, saya betulkan Menu Navigasi yang terlalu banyak dan rumit untuk pengunjung menjadi lebih efisien.
- Kedua, Saya hapus Broken Link atau Dead link, supaya tidak terjadi pesan Error pada Maswin.ID.
- Ketiga, saya mulai mengajukan Adsense dengan Email yang Fresh dan dengan input-an yang berbeda. Seperti Alamat, No.Telp, Nama dan sebagainya.
Dan Akhirnya, tara.......
Tepat sehari setelah pengajuan, akhirnya maswin sudah siap untuk menampilkan iklan pada Maswin.ID. tepatnya 22 Juni 2019 Pukul 10.13 WIB.
Walaupun, lumayan rumit untuk pemasangan iklan pada Maswin ID. Tapi, saya mulai bertanya tanya kepada teman Grup Blogger saya yang hebat-hebat itu. Terdapat Blogger ter nama seperti Admin kurazone, Bacalagers, Misterudin, Abdul Majid.id, idblanter dan masih banyak lagi. Saya sangat berterimaksih pada mereka.
Setelah pemasangan Script/kode Adsense pada tag <head> Kode Adsense disini</head> Berhasil. Saya pun menunggu selama 20 menit untuk Cek dan Ricek langsung saya kunjungi Maswin ID.
Dan, taraaaa .....
Lalu apakah iklan benar-benar muncul?
Disini. saya sangat kegirangan yang sangat amat luar biasa. Membuat semakin Bersemangat dalam menulis kontek yang bermanfaat, Amin.
Oh ia, pada Blog Maswin ID tidak saya sendiri loh yang menulis Konten pada situs tersebut. Yaitu, bersama teman sekelas bernama Fauzan falah Back End dari Blog Maswin ID.
Saya bekerja sama dengan Admin Fauzan, karena saya rasa dia kompeten dalam hal Back End yaitu benahi kodingan pada situs Maswin ID.
Kami saling mengisi, jika Admin Fauzan yang mengurusi Template Blog kalau saya lebih berfokus pada konten. By the Way dia Fans Liverpool garis keras lho.. 😀😀, maaf ya min Fauzan bercanda kok hehehe.
Sekarang jadi lebih santai dong setelah di terima adsense?
Tidak, justru kebalikan dari itu. Karena mulai dari sinilah awal perjalanan yang sesungguhnya (banyak master Blogger mengatakan itu sih). Hehehe 😀😀.
Malah membuat semakin bersemangat untuk membuat Tulisan yang berkualitas.
Poin - Poin Yang Harus Di Perhatikan Saat Mengajukan Adsense pada situs kalian.
- Buatlah Konten Berkualitas tapi harus buatan kalian sendiri tidak mengutip darimana pun.
- Konten Harus Original dan sesuai kebijakan Google Adsense.
- Konten Pornografi, Sara, Hak Cipta, dan sebagainya tidak di perbolehkan menurut kebijakan Adsense.
- Pastikan kalian memiliki menu navigasi yang lengkap dan responsif.
- Lengkapi juga halaman Privacy Police, Disclaimer, About, Kontak dan sebagainya.
- Setelah langkah-langkah di atas sudah terpenuhi, Mulai lah mendaftar kan Adsense.
- Pastikan Browser kalian sudah di Clear Chace Cookies dan history. Agar tidak meniban Akun Adsense yang sebelum ya sudah di input.
- Pastikan Email kalian Fresh atau belum pernah Daftar adsense sebelumnya.
- Pastikan umur blog sudah lebih dari 3 bulan sejak awal pembuatan Blog kalian.
- Setelah semua langkah di atas terpenuhi berdoa lah agar di mudahkan segala urusan kalian. Karena langkah ini sangat penting bagi saya.
Jika memang sudah rejeki kalian, saya jamin Google Adsense akan menyetujui niatan baik kalian.
Sebenarnya, masih banyak lagi yang ingin saya utara kan pada postingan kali ini. Namun terlalu sulit untuk menuliskan untuk jadi 1 kalimat.
Demikian, ocehan dari saya yang saya tuangkan dalam bentuk tulisan. Semoga tidak mengganggu pikiran kalian setelah membaca Postingan Tersebut.
Jika kalian suka dengan Tulisan Maswin ID, saya harap kalian membagi kan tulisan ini kepada teman atau kerabat dekat kalian Agar mereka mendapat manfaat yang sama.
Mohon maaf jika Postingan sedikit ngawur, karna tujuan utama saya adalah untuk memberi motivasi kepada kalian yang masih buta akan Blogger seperti saya.
Terimakasih,
Salam Hangat,
Penulis Manjah.